"Bengkel ide dan inovasi. Mulai dari lampu biogas, sampai pembangkit listrik dari sampah elektronik"
Geng motor iMuT adalah salah satu komunitas inovator di Kupang. Geng motor iMuT ini, adalah komunitas dengan 50 orang anggota bermotor aktif yang datang dari latarbelakang pekerjaan yang juga beragam. Ada yang PNS, Pegawai Bank, LSM, Pegawai Perusahaan dan Kantor Swasta.
Setelah mengikuti visioning bersama PIKUL, Geng motor IMUT merencanakan apa yang mereka sebut dengan Bengkel Inovasi. "Bengkel inovasi adalah tempat kami menghasilkan sejumlah kreatifitas inovasi dalam bentuk teknologi tepat guna yang murah, mudah dan ramah lingkungan. Dari bengkel inovasi inilah, kemudian semua proptotipe dan percobaan ide inovasi teknologi dibuat dan terus berevolusi sampai nanti dapat kami terapkan di masyarakat" jelas Frits Nggili, kordinator umum Geng Motor IMUT.
Ada beberapa ide inovasi yang direncanakan dimulai di bengkel inovasi antara lain; pembuatan Digester Portable (tabung fermentasi penghasil biogas yang bisa dipindah-pindahkan) baik untuk bahan baku biogas dari ekstrak cair maupun padat (disebut dengan DePo BiMuT S-002), kompor hemat biogas (Kompor BiMuTy X-004), pengembangan penampungan Biogas dari tabung bekas isi ulang freon AC dan drum bekas, lampu Biogas, desalinasi air laut panas matahari, briket arang dan kompor briket arang, drum asap cair, drum kapiler (pengganti dinamo air), panel surya dari limbah elektronik, pembangkit listrik tenaga air/Microhydro, kincir angin untuk pembangkit listrik.
Hasil dari percobaan inovasi ini direncanakan akan diterapkan dan dicoba pada 4 kelurahan di Kota Kupang yaitu Bakunase, Oetete, Oesapa, Airnona dan 1 lagi di desa Tanini-Kec. Takari, Kab.Kupang.
"Ini beberapa mimpi kecil kami. Mudah-mudahan menjadi inspirasi bagi banyak orang. Semoga mendapat masukan, bantuan dari semua yang peduli, karena itulah harapan besar komunitas kami ini" pinta Donald Manngi, salah satu anggota geng motor yang punya mantra "Tapaleuk Urus Ternak” ini. Berkat kemampuan inovasi yang dilakukan, Geng Motor IMUT memenangkan NTT Academia Award, 2010.***(danny)
0 komentar:
Posting Komentar
"Silahkan Tulis Yang Ada dalam Kepala Anda"